Jumat, Juni 10

Mempercepat computer dengan mengatur startup

Yang dimaksud program startup disini yaitu program yang otomatis terbuka ketika computer dihidupkan. terkadang pada komputer kita sangat banyak program startup yang membuat computer berjalan lambat, khususnya pada saat booting. ini bisa dikerenakan program yang terinstal settingan otomatis berada pada startup. kalau mau merubah dari settingan program itu sendiri bisa saja, namun akan ribet dan sangat lama. agar tidak repot, saya punya tips Mempercepat computer dengan mengatur startup. untuk mengatur startup langkahnya sebagai berikut :

1. jalankan ms config, caranya klik start menu >> run >> ketik msconfig pada kotak dialog run >> ok

atau Windows + r >> ketik msconfig pada kotak dialog run >> ok


Mempercepat computer dengan mengatur startup


2. setelah muncul kotak dialog di atas, klik pada tab start up3. pilih startup yang ingin anda nonaktifkan. disini saya menyarankan untuk menonaktifkan semua startup kecuali program penting seperti soundmanager, IDM, ANTIVIRUS, dan program penting lain.
dari msconfig juga dapat menonaktifkan program turunan windows seperti windows audio, help and support, dll yang bila dimatikan dapat membantu komputer anda berjalan lebih cepat. Pengaturan ini terdapat pada tab services. namun saya juga masih bingung menentukan sevices yang aman bila dimatikan dan yang tidak yang mana, ada yang mengetahui hal tersebut ?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

mohon bantuan dengan berkomentar disini,,,